Aku Ingin Pulang

 AKU INGIN PULANG

 

Remanda Ariensyah alias Rey Jonih merilis Single perdananya “Aku Ingin Pulang” yang diciptakan oleh ia dan Taufik saleh. Lagu ini mereka buat bekerjasama dengan tim aransemen dan seniman musik dari Label Multi Arts Production di Jakarta ditempat dimana ia kembali mematangkan jiwanya sebagai seniman musik dan vokalis.

 

“Aku Ingin Pulang” Lagu yang berkisah tentang rindu ingin pulang setelah lama tak berjumpa dengan keluarga menjadi andalan Rey Jonih untuk menghibur para pendengar musik di Indonesia.  

Dimanapun kita berada, dimanapun kita tinggal namun ada suasana yang mengusik kita untuk rindu ditempat asal kita dibesarkan dan ditempat banyak kenangan bersama keluarga tercinta itulah yang sering terjadi yang dialami Rey Jonih dalam pembuatan single perdananya ini.

Rey Jonih juga mengaku dalam pembuatan lagu ini ia dibantu juga oleh Taufik Saleh dan berkonsultasi dengan sang ayah “Maman Piul” yang juga seniman musik dan pemain biola senior yang kerap mengiringi Iwan Fals dalam beberapa kegiatan konser penggalangan dana.

Sejauh mana kaki ini melangkah dan sejauh apapun kami pergi untuk mencari rezeki dan tinggal bagiku itu hanya sementara. Sedang aku selalu mencintai mereka dan akan kembali kepada mereka. Karena merekalah yang selalu memberikan semangat kepadaku untuk pergi mencari rejeki juga mereka yang membuatku kembali.

Semoga lagu “Aku Ingin Pulang” dapat diterima para pendengar dan pecinta musik khususnya di Indonesia.

 

 

Profile :

 
Nama              : Remanda Ariensyah alias Rey Jonih

Lahir                : 23 Maret 1988

Hobi                 : Musik (Vocalis dan Drummer) juga senang ngumpulin Action Figure

Aktifitas sehari-hari seperti Rekaman, Event Organizer, main Bulu Tangkis disenggang waktu, dan suka ngevlog makanan aneh tapi yang ga aneh-aneh banget karna ada beberapa makanan yang ga disuka seperti jeroan, buncis pare, kacang Panjang, jengkol dan pete tapi intinya lebih suka masakan rumahan.